Kompak.id | Komunikatif, Profesional & Kredibel
ADVERTORIAL DINAS PENDIDIKAN KALTIM PENDIDIKAN

SMKN 1 Samarinda Prioritaskan Lingkungan Sekolah

Sarwiyono

Kompak.id, Samarinda – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun ajaran 2022-2023 memasuki tahap akhir. Pendaftaran menyisakan jalur reguler dari yang tersedia sebelumnya, yakni jalur afirmasi, jalur prestasi dan jalur perpindahan orang tua. Sehingga masih membuka ruang dalam memperebutkan kuota tersisa.

Sarwiyono, Ketua Tim PPDB SMKN 1 Samarinda, menjelaskan jalur reguler membuka peluang bagi pendaftar secara umum. Akan tetapi diutamakan untuk pendaftar yang terdata dalam bina lingkungan sekolah.

“Bagi pendaftar jalur reguler yang masuk dalam bina lingkungan sekolah otomatis langsung diterima. Karena mungkin ketika mendaftar di jalur bina lingkungan kuotanya penuh atau juga terlambat mendaftar makanya mendaftar jalur reguler. Jadi bina lingkungan kemungkinan diterima semua,”ungkapnya ketika ditemui media ini, Selasa, (5/7/22).

Ia menambahkan, saat ini SMKN 1 menjangkau 16 rukun tetangga (RT) bina lingkungan yang terdiri dari RT 25 sampai RT 40 Kelurahan Dadi Mulya. Karenanya jangkauan tersebut dimaksimalkan untuk memenuhi capaian target dari 384 kuota yang disediakan.

Diketahui penerapan bina lingkungan sama halnya dengan sistem zonasi non kejuruan yang mengakomodir domisili dan wilayah sekolah yang sama. Sedangkan bina lingkungan mengakomodir domisi maupun wilayah dengan jangkauan rukun tetangga (RT) .

BACA JUGA :  Bidang Disdikbud Kaltim Gelar Refleksi dan Selebrasi SMA Se-Kaltim

Kemudian SMK yang berlokasi di Jalan Pahlawan Kelurahan Dadi Mulya Kecamatan Samarinda Ulu saat ini melakukan verifikasi dan seleksi jalur reguler yang telah usai. Namun kendala pada sistem aplikasi kerap mengganggu rekapitulasi data pendaftar. Kendati demikian bukan menjadi persoalan besar dan dapat segera diatasi.

“Rekapitulasi mengikuti sistem aplikasi yang berlaku, pokoknya kuota kita sudah terpenuhi. Di awal-awal aplikasi sering eror tapi setelah itu kembali lancar, mungkin karena baru awal dipakai, “pungkasnya mengakhiri.

Rencananya hasil seleksi jalur reguler akan diumumkan pada 07-07-2022. Untuk itu, hasil pengumuman dapat diliat melalui website sekolah ataupun aplikasi yang sudah disediakan. Karenanya tidak merepotkan pendaftar untuk datang ke sekolah. (Adv)

Related posts