Kompak.id | Komunikatif, Profesional & Kredibel
DPRD SAMARINDA

Capai 90 Angka Persen, DPRD Samarinda Sebut Penyerapan Anggaran PUPR Selesai Desember Mendatang

Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Angkasa Jaya Djoerani

Kompak.id, Samarinda – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Samarinda telah mencapai serapan anggaran di angka 90 persen. Dengan pencapaian tersebut, penyerapan anggaran dapat terselesaikan pada Desember mendatang.

Setelah menggelar rapat dengar pendapat yang dihadiri oleh Dinas PUPR beserta Anggota Komisi III DPRD Samarinda. Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Angkasa Jaya Djoerani, menyampaikan dalam rapat tersebut Dinas PUPR memaparkan hingga saat ini, tepatnya di akhir Oktober telah menyentuh angka serapan anggaran mencapai 90 persen.

“Dengan angka 90 persen, berarti tidak ada kendala dalam penyerapannya. Jadi seluruh anggaran akan terserap dan terselesaikan pada Desember mendatang,” ungkapnya.

Selanjutnya, berdasarkan pertemuan tersebut, dia simpulkan kalau seluruh pengerjaan sejauh ini telah berjalan lancar tanpa kendala. Namun, adanya ketidaksiapan rencana belanja anggaran 2023 dari Dinas PUPR Kota Samarinda tersebut.

“Mereka sudah mengajukan, dan ternyata datanya juga belum clear. Jadi kita lihat nanti di 2023,” ujarnya.

Dalam waktu dekat, pihaknya juga akan melakukan penyisiran proyek yang sudah dikerjakan nantinya pada bulan Desember. Serta, akan kembali melakukan dengar pendapat dengan Dinas PUPR untuk membahas hal tersebut.

BACA JUGA :  Masa Kerja Pansus LKPJ Walikota Samarinda, Hanya 25 Hari Kerja 

“Untuk waktu dekat sudah ada penjelasannya, dan tentunya mereka akan kembali mengundang kami saat data mereka sudah siap,”tutupnya. (Adv)

Related posts