Kompak.id | Komunikatif, Profesional & Kredibel
BERITA UTAMA

Akhmed Reza Kunjungi Objek Wisata Milik Bumdes Kedang Murung  

Akhmed Reza Fachlevi bersama Kades Kedang Murung saat berada di objek wisata Tanjung Sarai, Selasa (10/1/2023). 

Kompak. id, Tenggarong – Ketua Komisi IV DPRD Kaltim Akhmed Reza Fachlevi mengunjungi tempat wisata Tanjung Sarai di Desa Kedang Murung, Kecamatan Kota Bangun, Kutai Kertanegara, Selasa (10/1/2023).

Komisi IV yang diantaranya membidangi pariwisata dinilai patut memberikan apresiasi terhadap objek wisata yang dikelola Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Kedang Murung tersebut.

“Danau Tanjung Sarai ini perlu didukung pengembangannya. Agar pengunjung lebih tertarik ke sini. Jadi sudah tepat jika Bumdes Kedang Murung mengoptimalkan tempat ini sebagai usaha untuk pendapatan desa,” ujar Akhmed Reza disela-sela kunjungannya.

Terdapat dua keuntungan bila Danau Tanjung Sarai dapat dikelola hingga berkembang. Reza menyebutkan, selain sebagai usaha desa untuk pendapatan desa, juga menjadi penggerak perekonomian masyarakat setempat.

“Dengan keutungan dan nilai lebih itu, maka masyarakat desa juga mendapatkan manfaatnya. Jadi harus didukung agar Desa Kedang Murung memiliki ikon wisata,” terang Politikus Gerindra itu menegaskan.

Kepala Desa Kedang Murung Junaidi mengaku berusaha mengembangkan objek wisatanya. Di antaranya melengkapinya dengan kolam renang.

BACA JUGA :  Dukung Sektor Wisata, Ketua Komisi IV Hadiri Pembukaan Taman Bunga Milik Warga

“Itukan sudah dibangun pondasinya, rencananya kolam renang dan fasilitas lain,” ungkap Junaidi.

Kendati terkendala anggaran untuk membangun kolam renang senilai Rp800 juta, Junaidi tetap berupaya menghidupkan geliat kunjungan ke Danau Tanjung Sarai.

“Pengembangannya ini sudah ada master plannya semua. Tapi kita berupaya menyelenggarakan even di sini seperti lomba ces. Rencana Juni nanti akan kita adakan lomba ces lagi. Karena sebelumnya, pesertanya mencapai 89 peserta memecahkan rekor,” kata Junaidi menjelaskan. (*)

Related posts