Kompak.id, Samarinda – Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda menyerahkan bonus atlet Sea Games Kamboja dan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Berau secara simbolis di Hotel Puri Senyiur, Jumat (27/5/2023) malam tadi.
Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Samarinda, Muslimin menyampaikan pada Porprov Berau, kontingen Samarinda membawa 809 atlet, 178 pelatih, 15 official teknik, serta 53 manager.
Total keseluruhan kontingen yang diberangkatkan ke Berau sebanyak 1.050 orang. “Menjadi sebuah penghargaan karena kami meraih juara umum, dengan perolehan 252 emas. Sedangkan tuan rumah hanya 200 emas pada Porprov,” ungkapnya.
Tak hanya atlet Porpov Berau, para atlet perwakilan Sea Games Kamboja juga berhasil memperoleh medali yang terbagi dari lima emas, empat perak dan dua perunggu.
“Ada lima atlet gulat kita yang meraih dua medali emas, dua perak dan satu perunggu. Lalu dari pencak silat satu medali emas dan atlet kriket memperoleh satu medali emas dan dua perak, atlet hoki satu perunggu serta pelatih gulat satu medali emas,” jelas Muslimin.
Dengan kerja keras para atlet tersebut, pemerintah memberikan bonus apresiasi dengan besaran yang diterima oleh atlet Porprov dan Sea Games per orang, yakni Rp 50 juta untuk peraih medali emas, Rp 20 juta medali perak, dan Rp 10 juta medali perunggu.
“Semua akan selesai Insya Allah pada hari Senin dan akan di transfer ke rekening masing-masing pemenang,” ujarnya.
Muslimin berharap dengan bonus tersebut dapat menjadi pemacu semangat bagi atlet maupun pelatih untuk terus memajukan olahraga di Kota Samarinda.(Sip/Dza)