Kompak.id | Komunikatif, Profesional & Kredibel
DISKOMINFO SAMARINDA

Pemkot Samarinda Pecahkan Rekor Keterbukaan Informasi Publik

Kompak.id, Samarinda – Wali Kota Samarinda, Andi Harun, kembali lagi menorehkan prestasi di ajang nasional. Seperti yang terjadi di acara puncak Hari Keterbukaan Informasi Nasional tahun 2023 di Labersa Hotel, Kabupaten Kampar, Riau, Rabu (17/5/2023). Acara tersebut diselenggarakan oleh Komisi Informasi Pusat.

Wali Kota Samarinda meraih peringkat I penghargaan Upakarti Artheswara Anugerah Tinarbuka Tahun 2023 tingkat Nasional kategori Wali Kota terbaik se-Indonesia. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum (Menkopolhukam), Mahfud MD.

Anugerah Tinarbuka sendiri merupakan penilaian kepada para kepala daerah yang memiliki kontribusi nyata dan konsistensi dalam rangka menumbuhkembangkan informasi publik yang sebelumnya sudah dilakukan penilaian oleh Komisi Informasi Pusat.

Menurut Komisi Informasi (KI) Pusat, mereka memberikan penghargaan kepada Andi Harun lantaran melihat keberhasilan dirinya dalam memimpin Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda yang informatif.

Mendapatkan penghargaan tersebut, Andi Harun bersyukur dan berterimakasih kepada seluruh perangkat daerah di Kota Samarinda dan kepada KI Kaltim.

“Apa yang diraih hari ini sebuah ekspresi dari kesungguhan kita untuk melaksanakan ketentuan perundang-undangan dan tuntutan bahwa terbuka itu keren, pemerintahan dan pelyanan publik kita sajikan kepada masyarakat untuk memperoleh hak informasi sehingga kegiatan pembangunan kita diketahui masyarakat,”ungkapnya.

BACA JUGA :  H. Andi Harun Serahkan LKPD Unaudited Pemkot Samarinda TA 2023 Kepada BPK-RI

Keterbukaan informasi yang dilakukan Pemkot Samarinda ini pun dalam rangka agar seluruh pembangunan yang direncanakan pemerintah bisa mendapatkan dukungan dan partisipasi dari segenap warga Kota Tepian.(Adv)

Related posts