Kompak.id | Komunikatif, Profesional & Kredibel
BERITA UTAMA

Konser Pemuda Nusantara Kenalkan Lagu Nusantara Jaya

Kompak.id, Samarinda – Konser Pemuda Nusantara 95 Tahun Sumpah Pemuda berlangsung meriah dengan kehadiran sejumlah bintang tamu di Planary Hall Sempaja, Samarinda, Sabtu (28/10/2023). Acara yang diadakan oleh Cipayung Plus Kalimantan Timur tersebut dihadiri sekitar kurang lebih 700 penonton.

Kemeriahan acara tersebut diawali dari hadirnya Shofi Nurazizah penyanyi muda asal Balikpapan, yang menyanyikan lagu Nusantara Jaya. Lagu itu dikatakan sebagai lagu yang menyambut IKN ke Kalimantan Timur dan diciptakan oleh musisi asal Balikpapan.

“Lagu ini saya bawa hari ini sebagai launching lagu Nusantara Jaya ini. Penciptanya itu bang Aan dan Bung Rino, mereka itu penggiat musik di Balikpapan,” ucap dara muda berumur 20 tahun itu.

Shofi menjelaskan lagu tersebut berlatar belakang semangat warga Kalimantan Timur terkait berpindahnya IKN ke Kaltim tercinta.

“Lagu ini tuh berceritakan akan terpindahnya IKN di Kalimantan Timur. Kemarin itu Bung Rino punya ide, untuk buat lagu sebagai penyambutan kedatangan IKN di Kalimantan Timur,” ucap Shofi.

BACA JUGA :  Sri Wartini: Event Olahraga Jadi Wadah Mengasah Kompetensi Atlet

Sebelum ditutup, Shofi berpesan kepada pemuda-pemudi yang hadir di Konser Pemuda Nusantara untuk terus meningkatkan value diri.

“Untuk seluruh pemuda yang hadir di malam hari ini, terus semangat dan kembangkan kemampuan yang kalian punya, dan kuncinya harus tetap percaya diri,” pungkasnya.

Selain Shofi, Konser Pemuda Nusantara juga dimeriahkan oleh hadirnya band Ibukota, Govinda yang mampu menyihir ribuan penonton yang hadir. (Nsa)

Related posts