Kompak.id, Sangatta – SMP Negeri 1 Sangatta Selatan, Kutai Timur mendapat penghargaan tingkat nasional sebagai Sekolah Aktif Literasi Nasional tahun 2022.
“Sebagai juara Penulisan Puisi tingkat sekolah jenjang SMP sederajat. Semoga ini menjadi motivasi bagi semua keluarga besar SMP Negeri 1 Sangatta Selatan dan sekolah-sekolah lainnya,” kata Kepala sekolah SMP Negeri 1 Sangatta Selatan Juliansyah di ruang kerjanya, Selasa (2/5/2023).
Selain mengembangkan literasi di perpustakaan sekolah SMP Negeri 1 Sangatta Selatan, program Literasi Digital ini juga dikembangkan dalam rangka pembangunan budaya literasi di sekolah.
“Dengan Program Literasi Digital ini, kami berharap mampu mendorong warga sekolah untuk lebih termotivasi dalam membaca dan berkarya. Ini akan menjadi bekal penting bagi peningkatan mutu pendidikan dan kualitas generasi pembawa perubahan di masa depan,” ujar Husni pengelola perpustakaan SMP Negeri 1 Sangatta Selatan.
Program Literasi Digital ini tercipta, berkat kerja sama antara Sekolah dan Nyalanesia. Melalui program Gerakan Sekolah Menulis Buku Nasional (GSMB Nasional) yang diselenggarakan Nyalanesia, pihaknya juga berhasil mendapatkan penghargaan Sekolah Aktif Literasi Nasional.
“InsyaAllah akan ada lagi prestasi literasi berikutnya untuk SMP Negeri 1 Sangatta Selatan. Aamiin ya Rabbal Alamin,” ungkapnya.
Kehadiran Layanan Perpustakaan Keliling dimanfaatkan oleh siswa selain membaca di perpustakaan dan setiap kedatangan perpustakaan keliling disambut baik oleh siswa-siswi di SMP Negeri 1 Sangatta Selatan. Hal ini terlihat dengan antusiasnya siswa-siswi membaca koleksi-koleksi buku bacaan yang tersedia dalam Mobil Layanan Perpustakaan Keliling.
Atas prestasi ini, Husni mengaku sangat bersyukur kepada Allah SWT dan berterima kasih kepada Tim Penggerak Literasi Nasional, NYALANESIA, Kepsek beserta Guru Pendamping siswa/i SMP Negeri 1 Sangatta Selatan yang telah begitu semangat memotivasi anak-anak, sehingga bisa menghasilkan karya yang luar biasa dalam bidang literasi ini.
“Selamat kepada siswa/i SMP Negeri 1 Sangatta Selatan yang telah mendedikasikan karya di tingkat nasional, semoga semakin sukses dan barokah Aamiin,” pungkasnya. (ADV/DPK KALTIM)