Kompak.id | Komunikatif, Profesional & Kredibel
ADVERTORIAL BERITA UTAMA DISPORA KALTIM

Pekan Raya Pemuda Kaltim 2024 Jadi Platform Kreativitas dan Semangat Pemuda untuk Kemajuan Daerah

Kompak.Id, Samarinda – Pekan Raya Pemuda Kaltim 2024 resmi dibuka pada Jumat malam, 24 Oktober 2024, di Komplek Stadion Kadrie Oening, Samarinda Utara. Acara ini dibuka oleh Pj. Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, yang diwakili oleh Arief Murdianto, Staf Ahli Bidang Sumber Daya Alam, Perekonomian Daerah, dan Kesejahteraan Rakyat.

Dalam sambutannya, Arief Murdianto menyampaikan apresiasi yang mendalam kepada generasi muda Kalimantan Timur atas peran aktif mereka dalam pembangunan berbagai sektor, seperti ekonomi, budaya, dan lingkungan.

“Pekan Raya Pemuda Kaltim ini adalah bentuk nyata dari apresiasi pemerintah provinsi terhadap peran serta pemuda Kaltim yang telah memberikan kontribusi besar dalam pembangunan daerah,” ungkapnya lebih lanjut.

Arief menekankan pentingnya semangat Sumpah Pemuda, yang lahir pada tahun 1928, untuk terus dijaga dan dihidupkan oleh generasi muda masa kini. Semangat persatuan dan kesatuan dari pemuda berbagai suku, agama, dan daerah yang dipupuk sejak Sumpah Pemuda, harus dijadikan sumber inspirasi untuk terus berkarya dan berinovasi bagi kemajuan Kalimantan Timur.

BACA JUGA :  KPU Kaltim Libatkan KAP Untuk Audit Laporan Dana Kampanye

Pelaksana Harian (PLh) Dispora Kaltim, Sri Wartini, yang turut hadir dalam pembukaan acara, menjelaskan bahwa rangkaian Pekan Raya Pemuda ini akan mencapai puncaknya pada tanggal 28 Oktober mendatang.

“Selain hiburan musik dan seni budaya, masih ada berbagai kegiatan lain yang dirancang untuk menambah semarak acara ini. Kami berharap, acara ini dapat memotivasi pemuda untuk lebih aktif berkarya dan berinovasi,” jelas Sri.

Melalui kegiatan ini, pemerintah Provinsi Kaltim berharap agar para pemuda dapat lebih meningkatkan kolaborasi dan kontribusinya dalam pembangunan daerah, sekaligus memperkenalkan potensi diri mereka ke ranah yang lebih luas.

Terakhir Sri mengajak seluruh pemuda untuk memanfaatkan momentum Pekan Raya Pemuda Kaltim sebagai ajang untuk saling belajar, berbagi pengalaman, serta bersatu dalam mewujudkan masa depan yang lebih cerah, tidak hanya untuk Kalimantan Timur, tetapi juga bagi Indonesia. (Adv/Nsa)

Related posts