Kompak.id, Balikpapan – Kadisporapar Samarinda Muslimin, wakili Wali Kota Samarinda pada pembukaan Pekan Paralympic Provinsi (PEPARPROV) IV Kalimantan Timur Tahun 2023 yang di laksanakan di BSC Dome Balikpapan, Rabu (15/11/2023).
PEPARPROV Tahun ini dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantan Timur Agus Hari Kesuma mewakili Pj Gubernur Kalimantan Timur.
Acara pembukaan dihadiri oleh Kepala Dinas Pemuda Olahraga yang mewakili Pj. Gubernur Kalimantan Timur, perwakilan dari Polda Kaltim, serta Kepala Daerah Se-Kalimantan Timur dan yang mewakili.
Muslimin dalam sambutannya memaparkan total 13 cabor yang dipertandingkan dan diikuti oleh 9 Kabupaten / Kota yang ada di Kalimantan Timur yaitu Kota Samarinda, Kota Balikpapan, Kota Bontang, Kabupaten Berau, Kabupaten Kutai Timur, Kabupaten Kutai Barat, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kabupaten Paser, dan Kabupaten Penajam Paser Utara.
“Kota Samarinda sendiri mengirim sebanyak 201 orang termasuk atlet, pelatih, dan official untuk seluruh cabor yang dilaksanakan. Untuk venue pelaksanaan terbagi menjadi 10 tempat yang dipersiapkan Kota Balikpapan,” papar Muslimin.
Diketahui kegiatan mulai dilaksanakan sejak tanggal 15 hingga 20 November 2023. (Adv/Nsa/Dispora Kaltim)