Kompak.id | Komunikatif, Profesional & Kredibel
ADVERTORIAL DINAS PENDIDIKAN KALTIM

Disdikbud Kaltim Gelar Workshop Optimalisasi Akun Belajar.id

Kompak.id, Balikpapan – Dikarenakan aktivasinya masih rendah, UPTD Teknologi Komunikasi dan Informasi Pendidikan mengadakan workshop optimalisasi akun Belajar.id bagi Peserta Didik SMA, SMK, SLB se-Kalimantan Timur Senin, (3/7/2023).

“Melihat data dari pusat data dan informasi Kemendikbudristek RI bahwa aktivasi akun Belajar.id untuk daerah Kalimantan Timur masih di bawah 50%,,” ucap Kepala UPTD Teknologi Komunikasi dan Informasi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikibud) Kalimantan Timur, Muchamad Awaludin mewakili Kadisdikbud Kaltim.

Workshop bertujuan untuk mengoptimalisasi aktivasi akun belajar.id milik peserta didik yang masih rendah di beberapa sekolah se-Kalimantan Timur. Hal ini dikarenakan fungsi akun belajar.id sangat berguna untuk mengakses seluruh platform teknologi milik Kemendikbudristek RI yang dapat digunakan untuk mendapatkan berbagai macam referensi dan materi belajar mengajar teranyar.

“Dengan adanya workshop ini diharapkan sekolah-sekolah yang hadir dapat memaksimalkan kegunaan dari akun belajar.id di masa depan,” lanjut Awaludin.

Lebih lanjut, Awaludin menyampaikan, keberadaan akun belajar.id menjadi sangat penting. Karena akun tersebut bisa mengakses berbagai kebutuhan kegiatan belajar mengajar, seperti akses platform Kemendikbudristek sampai dengan ragam aplikasi pendukung seperti Google dan platform Canva.

BACA JUGA :  Kadisporapar Kota Samarinda Hadiri Puncak Festival Harmoni Budaya Nusantara 2023

“Peserta workshop berjumlah 90 orang terdiri dari siswa-siswi dan Bapak/Ibu operator sekolah jenjang SMA, SMK, SLB se-Kalimantan Timur. Dengan narasumber yang berasal dari Duta Rumah Belajar selaku Co-Kapten Akun Pembelajaran dan Duta Teknologi Kaltim Kemendikbudristek,” tandas Awaludin. (Adv/Ain/Disdikbud Kaltim)

Related posts