Kompak.id | Komunikatif, Profesional & Kredibel
ADVERTORIAL DINAS PENDIDIKAN KALTIM

Angkat Potensi Batik Lokal, Dekranasda Samarinda Lombakan Busana Kerja Batik

Kompak.id, Samarinda – Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) kota Samarinda melalui ketuanya Rinda Wahyuni Andi Harun mengatakan kembali akan menggelar Lomba Busana Kerja Batik Samarinda Setelah sebelumnya sukses menggelar pada tahun 2022, lomba busana akan dikemas dalam event Ekspresi Samarinda di lapangan Parkir GOR Segiri Samarinda, 8 Desember 2023 mendatang.

“Alhamdulillah tahun kemaren lomba ini sukses dan meriah dengan antusias luar biasa para peserta,” ungkap Rinda panggilan akrabnya, Senin (6/11/2023).

Rinda membeberkan, bulan Juli 2023, Dekranasda juga telah melaksanakan fashion show Batik Samarinda yang menampilkan ragam motif Samarinda dan para designer batik Samarinda yang dikemas dengan kreasi dan kolaborasi antara wastra dan kriya dengan seni budaya dan olahraga.

“Ditampilkan juga ikon dari tiap kecamatan sebagai potensi batik lokal yang terus dan wajib kita kembangkan dan lestarikan,” jelasnya.

Menurut Rinda gelaran mendatang ini juga masih terkait dengan rangkaian sebelumnya.

“Banyak motif yang telah dikaryakan para perajin lokal di semua kecamatan dengan ciri khas masing-masing di fashion show batik kemarin, tentunya bisa diekpresikan pada Lomba Busana Kerja Batik nanti,” imbuh Rinda.

BACA JUGA :  DPK Kaltim Siap Fasilitasi Penulis di Kaltim

Rinda juga mengajak para ASN OPD maupun ASN di kecamatan/kelurahan meramaikan Lomba Busana Kerja Batik Samarinda yang akan digelar tersebut.

“Untuk memperkenalkan kota Samarinda dalam balutan Batik, kami berharap para ASN ketika sedang dinas luar agar bisa memakai seragamnya,” seru Rinda yang juga Ketua Tim Penggerak PKK Kota Samarinda ini.

Rinda berharap, melalui kegiatan yang dibuat dapat menjadi pendorong semangat pelaku UMKM dalam berkarya dan berinovasi dalam mewujudkan karya yang lebih baik dan berdaya saing.

Adapun lomba yang berkerjasama dengan Dinas Koperasi, UMKM dan Perindustrian kota Samarinda ini terdiri dari dua kategori, kategori ASN OPD dan kategori ASN Kecamatan/Kelurahan. (Adv/Ain/Disdikbud Kaltim)

Related posts