Kompak.id | Komunikatif, Profesional & Kredibel
ADVERTORIAL DISPORA KALTIM

Kadisporapar Hadiri Rapat Koordinasi Kota Layak Anak

Kompak.id, Samarinda – Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Samarinda Muslimin, dalam hal ini di wakili oleh Sekretaris Andy Ariefin, menghadiri Rapat Koordinasi Kota Layak Anak (KLA) dengan tema “Menuju Kota Layak Anak Kategori Utama Tahun 2024”.

Rapat yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Grand Sawit Samarinda diadakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2PA) Kota Samarinda, Selasa (7/11/2023).

Rapat ini di buka langsung oleh Wakil Walikota Samarinda Rusmadi Wongso. Dalam sambutannya ia mengatakan bahwa Samarinda harus menjadi kota yang nyaman bagi anak-anak.

“Kota Samarinda harus menjadi tempat yang aman dan nyaman untuk anak-anaknya,” ujar Rusmadi.

Lebih lanjut rapat ini di hadiri juga oleh Sekretaris Daerah Kota Samarinda Ir. H. Hero Mardanus Setyawan, perwakilan DPRD Kota Samarinda, perwakilan Kapolresta Samarinda, Kejari, KA Kemenag, Dirut Perumdam Tirta Kencana, Dirut Bank Kaltimtara, Kepala Perangkat Daerah dan Camat se Kota Samarinda. (Adv/Nsa/Dispora)

BACA JUGA :  Pertama di Indonesia, Kaltim Siap Laksanakan Kurikulum Merdeka

Related posts