Kompak.id | Komunikatif, Profesional & Kredibel
ADVERTORIAL PERPUSDA KALTIM

DPK Kaltim Gelar Lomba untuk Meriahkan HUT ke-78 RI

Muhammad Syafranuddin

Kompak.id, Samarinda – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DPK) Kaltim akan menggelar lomba secara internal di lingkungan perpustakaan. Lomba ini untuk menyambut peringatan HUT Republik Indonesia (RI) ke-78 pada 17 Agustus 2023 mendatang.

“Dalam rangka memberi HUT RI yang ke-78, DPK menggelar lomba-lomba di internal,” kata Kepala DPK Kaltim, HM Syafranuddin.

Sebenarnya di momentum 17 Agustus 2023, DPK berharap ada lomba literasi untuk mengenang semangat perjuangan Indonesia hanya saja masih terbatas dengan waktu.

“Kemungkinan lomba literasi dilakukan di hari yang berbeda, ‘kan bukan harus di 17 Agustus harus dilakukan, pasti padat waktunya,” ucap Ivan, sapaan akrab HM Syafranuddin.

Salah satu jenis lomba di DPK Kaltim adalah membaca puisi perjuangan di lingkungan perpustakaan.

“Paling tidak dimulai dari lingkungan DPK dulu untuk menggelorakan semangat perjuangann,” imbuhnya.

“Kita belum berani mengadakan lomba besar-besaran karena minim fasilitas dan SDM, dikhawatirkan tidak maksimal hasilnya,” tutupnya.

BACA JUGA :  DPK Kaltim Persiapkan Aplikasi Pustaka Borneo

Related posts